Friday, November 30, 2012

Mewarnai Rambut Untuk Laki-laki


Dulu, mewarnai rambut kebanyakan dilakukan oleh perempuan, laki-laki jarang sekali yang mewarnai rambutnya bahkan bisa dikatakan tidak ada. Oleh karena itu banyak perempuan yang gembira karena bisa menutupi uban-nya dengan semir rambut. Tapi semenjak spesies metroseksual ditemukan, banyak laki-laki yang mewarnai rambutnya dengan warna aslinya bahkan dengan corak yang “ngejreng” seperti biru, merah dll.

Tapi hati-hati bagi anda para pria yang ingin mewarnai rambutnya, karena pewarnaan yang gagal bisa menjadi bencana bagi anda dan anda akan jadi cemoohan masyarakat. Anda tentu mengerti maksud saya, jadi berikut saya berikan beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mewarnai rambut anda:
  •  Hindari warna pirang.  Ini merupakan aturan utama yang harus ditaati. Bukan hanya masalah cocok tidaknya dengan warna kulit anda, bahkan David Beckham pun belum tentu cocok berambut pirang. Apalagi bagi orang asia yang kebanyakan warna kulitnya sawo matang, tentu warna pirang harus dhindari jauh-jauh. Berpikir panjang lah sebelum anda menentukan warna pirang sebagai pilihan.
  • Pilihlah warna yang aman dan sesuai dengan kulit anda. Warna coklat merupakan pilihan aman bagi kebanyakan orang Asia, sedangkan untuk orang India lebih baik memilih warna yang agak gelap.
  • Perhatikan posisi saat anda mewarnai sendiri dalam rumah. Pewarnaan yang sangat tebal mungkin bukan ide bagus, tapi memadumadanka warna terang dengan warna yang agak lembut merupakan suatu pilihan bijak. Jika anda mengalami kesulitan mewarnai rambut sendiri, hubungi penata rambut anda.
  • Jika anda bermaksud untuk menutupi uban, jangan gunakan warna yang terlalu jauh dari warna asli rambut anda.
  • Menggunakan pewarna yang tidak mengandung amonia merupakan pilihan yang baik karena dapat merusak rambut dan membuat rambut menjadi kering, kusut bahkan rontok.
Demikian beberapa saran dari saya, semoga bermanfaat bagi anda yang ingin bergaya dengan rambut warna-warni.

Apakah Rambut Ekstension Aman Digunakan?


Anda tentu sering melihat para artis yang menggunakan rambut ekstension. Mereka memang bisa memiliki model rambut sesuai dengan keinginannya. Tapi, ingat bahwa mereka melakukannya dengan bantuan oleh penata rambut yang profesional. Jika anda ingin bergaya bak selebritas, anda juga harus meminta bantuan penata rambut profesional jika ingin mendapatkan hasil yang lebih baik.

Berikut adalah beberapa masalah yang akan anda hadapi jika anda menggunakan ekstensi rambut
  • Biaya : Hal yang muncul pertama begitu anda menginginkan ekstensi rambut adalah masalah biaya. Harga untuk ekstensi rambut sangat mahal dan akan dikenakan biaya tambahan tergantung dari berapa banyak rambut anda yang akan diekstensi. Dan itu bukan akhir dari semuanya, karena masih ada biaya pemeliharaan. Ekstensi rambut terlihat bagus buat anda jika anda ingin menjaga penampilan dan tidak peduli masalah uang. Dan masalah terburuk apabila anda tidak cocok menggunakan rambut ekstensi, tapi anda tetap memaksanya.
  • Rambut Rontok : Apa yang anda lakukan sebelum memutuskan untuk menggunakan ekstensi rambut? Anda harus berkonsultasi dulu dengan penata rambut tentang kulit kepala anda. Karena ekstensi rambut memberi tekanan pada akar rambut dan akan ada rambut rontok yang luar biasa. Bahkan banyak selebritas yang mengeluhkan bahwa ekstensi rambut yang menyebabkan kerontokan pada rambut mereka. Untuk jangka panjang, kerontokan mungkin akan masih terjadi meskipun anda sudah tidak menggunakan ekstensi rambut lagi. Itulah sebabnya kenapa ekstensi rambut menjadi alasan utama penyebab rambut rontok jika anda menggunakannya.
  • Kebotakan : Kemungkinan garis kebotakan dikepala anda akan semakin lebar jika anda menggunakan ekstensi rambut. Tidak akan ada yang mampu mencegah  kerusakan ini. ekstensi rambut adalah hal yang berdampak buruk bagi rambut. Banyak yang mengeluh tentang area kebotakan yang merupakan pemicu kebotakan setelah ekstensi rambut. Karena sangat parah masalahnya, sehingga tidak ada cara lain untuk mengobatinya kecuali operasi transplantasi rambut. Hal ini disebabkan karena “Traction Alopecia”, dimana ekstension rambut sangat membebani folikel dan akar rambut dalam jangka waktu yang lama.
Ekstension rambut mungkin bisa membuat anda tampil stylish, tapi jika melihat dampak yang ditimbulkan, anda bisa mempertimbangkannya masak-masak sebelum menggunakannya.

Thursday, November 29, 2012

Rambut Rontok Karena Kemoterapi

Untuk membunuh sel kanker, para penderita kanker biasanya disarankan menjalani kemoterapi. Umumnya para pasien yang menjalani kemoterapi ini kecewa karena ada beberapa efek samping yang disebabkan oleh kemoterapi, salah satunya adalah rambut rontok.

Kemoterapi dapat menyebabkan kerontokan rambut diseluruh tubuh, tidak hanya di bagian kepala saja, kadang-kadang bulu mata, alis, bulu ketiak, bulu kemaluan dan rambut di bagian tubuh lainnya juga rontok. Rambut yang rontok selama kemoterapi berhubungan dengan obat yang digunakan.

Penyebab utama kerontokan rambut selama terapi adalah penggunaan obat kemoterapi intens. Sel kanker membelah pada tingkat mitosis yang tinggi, yang berarti mereka dapat menyebar dengan cepat dan pertumbuhannya bisa lebih banyak dari sel-sel yang ada dalam tubuh kita. Obat kemoterapi ini dibuat untuk membunuh sel-sel yang berkembang pesat dalam tubuh. Sayangnya, sel rambut juga tumbuh  dengan pesat, jadi obat ini juga menyerang sel rambut sehingga menyebabkan rambut rontok karena obat kemo masih belum bisa membedakan mana sel baik dan sel yang buruk.

Ada satu fakta menarik tentang rambut rontok yang disebabkan oleh kemoterapi bahwa tidak semua obat kemoterapi menyebabkan rambut rontok. Jika Kemoterapi tidak menyebabkan rambut rontok berarti terapi tersebut tidak dapat membunuh sel kanker. Efek dari obat kemoterapi juga berbeda setiap orang.
Setiap orang pasti memiliki respon yang berbeda meskipun mengkonsumsi obat yang sama. Mungkn mereka mengalami rambut rontok semuanya, sebagian atau bahkan tidak rontok sama sekali. Contoh :

  • Obat kanker payudara Cytoxan (Cyclophosphamide) menyebabkan rambut rontok sebagian
  • Adriamisin (Doxorubicin) menyebabkan penipisan rambut selama tiga minggu pertama pengobatan, kemudian rontok semua
  • Adrucil (Fluorouracil) tidak menyebabkan rambut rontok. 


Jadi ada beberapa tingkat kerontokan rambut terlepas dari jenis obat kemoterapi. Hal ini juga berhubungan dengan dosis yang digunakan, dosis yang rendah dari kemoterapi juga menyebabkan efek samping yang rendah pula, yang artinya kerontokan rambutnya sedikit bahkan tidak sama sekali. Kemo juga bisa mempengaruhi DNA atau material genetik yang terdapat di akar rambut sehingga tidak dapat berkembang yang menyebabkan rambut tidak bisa tumbuh sama sekali. Oleh karena itu kita dapat menyimpulkan bahwa kemoterapi memiliki efek samping yang berbeda bagi setiap orang.

Rambut rontok bisa jadi merupakan efek samping dari kemoterapi yang mengganggu. Untungnya, sebagian besar rambut rontok yang disebabkan kemoterapi bersifat sementara. Waktu tumbuhnya juga bervariasi setian orangnya. Rambut diperkirakan tumbuh sekitar 3-10 bulan setelah pengobatan dan mungkin rambut memiliki warna dan tekstur yang berbeda dari sebelumnya. Kadang-kadang rambut bisa tumbuh keriting setelah kemo, yang biasanya dikenal dengan perm kemo.
  
Rambut rontok selama kemoterapi tidak dapat dihindari. Dengan mendinginkan kulit kepala, jumlah obat kemo yang mencapai folikel rambut bisa dikurangi, sehingga mengurangi jumlah rambut rontok. Jadi lebih baik anda mempersiapkan diri secara mental dan emosional untuk menghadapi efek samping saat menjalani kemoterapi.

Tren Aksesoris Rambut Pada Musim Kemarau

Aksesoris rambut pada musim kemarau bisa membuat anda tambil beda dengan yang lainnya. Beberapa orang memilih aksesoris musim panas yang trendi dan nyaman dipakai. Berikut beberapa contoh tren aksesoris rambut untuk musim panas yang bisa anda gunakan untuk tampil lebih sempurna.

1.       Bando ( Ikat Kepala ) 
Bando sangat trendi digunakan dan tersedia dalam beberapa pola. Aksesoris rambut yang satu ini akan membuat anda tampil lebih sempurna dan bisa membuat anda jadi trend setter di musim panas kali ini. Dengan memakai bando, anda bisa menarik semua rambut anda ke belakang untuk tampil rapi. Bagi anda yang berambut pendek, bando merupakan aksesoris terbaik untuk bergaya. Bando bisa menahan rambut anda agar tidak jatuh ke wajah dan bisa memberikan kesan berbeda untuk bentuk garis wajah anda.
Bando tersedia dalam bentuk dan bahan yang bermacam-macam. Ada yang terbuat dari kain, kulit bahkan manik-manik. Sedasngkan untuk warna tersedia mulai dari warna soft sampai warna yang funky.

2.       Jepit Rambut
Jika anda ingin tampil rapi dengan rambut terikat, maka pilihan terbaik adalah menggunakan jepit rambut. Jepitan rambut merupakan pilihan yang cocok bila anda tidak ingin memilih ekor kuda. Anda bisa memilih berbagai macam jepit yang tersedia di pasaran sekarang ini yang sesuai dengan kepribadian anda.
 

3.       Syal
Aksesoris yang satu ini tidak pernah keluar dari daftar fashion.  Baik itu syal yang warna-warni maupun syal dengan corak etnik. Syal sangat populer mulai dari jaman dahulu sampai sekarang ini dan banyak digunakan oleh para artis dan pesohor dari berbagai penjuru dunia. Syal tidak hanya berguna sebagai pemanis saja, tapi juga berfungsi untuk melindungi rambut dan wajah dari sinar matahari. Syal cocok digunakan untuk rambut pendek dan panjang. Aksesoris ini sangat ideal untuk membuat anda tampil lebih chic dan melindungi anda dari panas.

4.       Headwraps
Sekilas bentuknya memang seperti bando, tapi headwraps ini memilik perbedaan yaitu ukurannya lebih tebal dari pado bando biasa. Untuk rambut pendek, anda bisa membungkusnya sebagian maupun keseluruhan rambut anda denga headwraps. Headwraps sangat tebal dan kuat untuk menahan bagian depan rambut anda agar tetap rapi. Headwraps sekarang ini tersedia dalam berbagai macam bentuk dan model, anda bisa memilih bentuk dan model yang nyaman dipakai dan membuat anda tampil lebih gaya.



 
5.       Karet Rambut
Aksesoris yang satu ini bisa menunjangpenampilan anda bila anda bisa memadu-madankan dengan pakaian yang anda pakai. Karet rambut bisa membuat anda tampil beda seperti biasanya. Aksesoris ini merupakan pilihan tepat bila anda ingin tampil rapi dan cepat. Anda bisa bergaya dengan model rambut ekor kuda yang tinggi untuk di kantor, atau dengan mengikatnya lebih rendah dan mencocokkan dengan karet rambut yang dipakai.
Anda bisa memilih warna yang soft atau polos untuk tampil sehari-hari atau lagi dikantor, anda juga bisa menambahkan manik-manik maupun pita warna-warni bila anda lagi hangout sama teman-teman anda.

Salah satu aksesoris diatas merupakan barang yang wajib dimiliki untuk musim panas kali ini.

Wednesday, November 28, 2012

Fakta dan Mitos Tentang Perawatan Rambut

Mitos     : Memakai topi dapat menyebabkan rambut rontok atau kebotakan
Fakta   : Alasan dari mitos ini adalah bahwa topi menutupi area rambut sehingga mengurangi kebutuhan udara untuk folikel rambut dan dapat menyebabkan rambut rontok dan kebotakan. Padahal, oksigen yang dibutuhkan oleh folikel rambut tidak berasal dari faktor eksternal tetapi berasal dari aliran darah manusia.

Mitos     : Rambut rontok hanya bisa terjadi pada orang tua.
Fakta     : Rambut rontok bisa terjadi pada siapa saja, baik muda maupun tua. Untuk laki-laki umumnya pola kebotakan bisa mencapai 80% sedangkan wanita hanya sekitar 40%. Hal ini disebabkan oleh faktor genetik yang terjadi secara alami dan dapat dimulai sejak usia puber.

Mitos     : Rambut rontok yang disebabkan keturunan dari pihak keluarga ibu
Fakta   : Mitos ini hanya menyalahkan pihak keluarga ibu yang menyebabkan kebotakan, padahal kebotakan merupakan kondisi turun menurun yang bisa disebabkan oleh kedua belah pihak keluarga, bukan hanya satu pihak saja. Rambut rontok cenderung berasal dari kedua belah pihak keluarga bahkan bisa lintas generasi.

Mitos     : Menyisir rambut berkali-kali sehari membuat rambut menjadi sehat dan kuat.
Fakta    : Meskipun menyisir dapat merangsang pertumbuhan folikel rambut, tetapi kalau dilakukan secara berlebihan malah dapat menyebabkan kerusakan. Menyisir rambut secara berlebihan dapat melemahkan kekuatan tiap helai rambut yang mengakibatkan kerontokan. Sisir sesuai dengan kebutuhan untuk menghilangkan rambut kusut dan merawat rambut kering anda, tidak ada jumlah pasti harus berapa kali sehari menyisirnya.

Mitos     : Keramas setiap hari dapat merusak rambut.
Fakta     : Hal tersebut berlaku kalau anda menggunakan sampo yang berkualitas rendah. Setiap orang harus memilih sampo sesuai dengan kebutuhan jenis dan tekstur rambutnya. Jenis rambut berminyak sangat baik dilakukan pencucian setiap hari sedangkan rambut kering cukup dua hari sekali. Gunakan produk rambut yang memiliki formula lembut dan mengandung pelembab.

Mitos      : Jika anda botak pada usia bayi, anda juga akan mengalami kebotakan pada saat dewasa.
Fakta   : Banyak tidaknya rambut yang anda miliki pada saat bayi, tidak ada hubungannya dengan banyaknya rambut pada saat anda dewasa.

Mitos    : Memotong rambut akan membuat rambut anda tumbuh subur dan kuat.
Fakta    : Pemotongan rambut hanya menghilangkan sebagian ujung rambut yang tumbuh panjang. Memotong rambut tidak mempercepat proses pertumbuhan rambut atau membuatnya menjadi lebih kuat.

Mitos    : Kondisioner tidak diperlukan, karena hanya cukup keramas dengan shampo.
Fakta  :Shampo hanya berisi bahan kimia yang berfungsi untuk membersihkan rambut, sedangkan kondisioner berfungsi untuk melembabkan rambut. Pelembab sangat penting untuk menjaga agar rambut tetap sehat. Anda juga bisa memilih sampo yang mengandung kondisioner.

Mitos      : Busa yang banyak merupakan tanda kalau sampo telah membuat rambut menjadi bersih
Fakta    : Busa bukan merupakan indikator untuk efektivitas sampo. Busa banyak bukan berarti membuat rambut anda menjadi bersih

Mitos     : Rambut akan menjadi kuat bila menggunakan sampo yang sama dari waktu ke waktu.
Fakta     : Tidak ada bukti medis atau ilmiah yang mendukung mitos ini.

Mitos     : Rambut bercabang dapat diobati tanpa perlu memotongnya
Fakta     : Metode yang paling mujarab untuk rambut bercabang adalah memotongnya.

Itulah beberapa fakta dan mitos yang sering beredar dimasyarakat. Semoga bermanfaat bagi anda semua.