Thursday, November 29, 2012

Tren Aksesoris Rambut Pada Musim Kemarau

Aksesoris rambut pada musim kemarau bisa membuat anda tambil beda dengan yang lainnya. Beberapa orang memilih aksesoris musim panas yang trendi dan nyaman dipakai. Berikut beberapa contoh tren aksesoris rambut untuk musim panas yang bisa anda gunakan untuk tampil lebih sempurna.

1.       Bando ( Ikat Kepala ) 
Bando sangat trendi digunakan dan tersedia dalam beberapa pola. Aksesoris rambut yang satu ini akan membuat anda tampil lebih sempurna dan bisa membuat anda jadi trend setter di musim panas kali ini. Dengan memakai bando, anda bisa menarik semua rambut anda ke belakang untuk tampil rapi. Bagi anda yang berambut pendek, bando merupakan aksesoris terbaik untuk bergaya. Bando bisa menahan rambut anda agar tidak jatuh ke wajah dan bisa memberikan kesan berbeda untuk bentuk garis wajah anda.
Bando tersedia dalam bentuk dan bahan yang bermacam-macam. Ada yang terbuat dari kain, kulit bahkan manik-manik. Sedasngkan untuk warna tersedia mulai dari warna soft sampai warna yang funky.

2.       Jepit Rambut
Jika anda ingin tampil rapi dengan rambut terikat, maka pilihan terbaik adalah menggunakan jepit rambut. Jepitan rambut merupakan pilihan yang cocok bila anda tidak ingin memilih ekor kuda. Anda bisa memilih berbagai macam jepit yang tersedia di pasaran sekarang ini yang sesuai dengan kepribadian anda.
 

3.       Syal
Aksesoris yang satu ini tidak pernah keluar dari daftar fashion.  Baik itu syal yang warna-warni maupun syal dengan corak etnik. Syal sangat populer mulai dari jaman dahulu sampai sekarang ini dan banyak digunakan oleh para artis dan pesohor dari berbagai penjuru dunia. Syal tidak hanya berguna sebagai pemanis saja, tapi juga berfungsi untuk melindungi rambut dan wajah dari sinar matahari. Syal cocok digunakan untuk rambut pendek dan panjang. Aksesoris ini sangat ideal untuk membuat anda tampil lebih chic dan melindungi anda dari panas.

4.       Headwraps
Sekilas bentuknya memang seperti bando, tapi headwraps ini memilik perbedaan yaitu ukurannya lebih tebal dari pado bando biasa. Untuk rambut pendek, anda bisa membungkusnya sebagian maupun keseluruhan rambut anda denga headwraps. Headwraps sangat tebal dan kuat untuk menahan bagian depan rambut anda agar tetap rapi. Headwraps sekarang ini tersedia dalam berbagai macam bentuk dan model, anda bisa memilih bentuk dan model yang nyaman dipakai dan membuat anda tampil lebih gaya.



 
5.       Karet Rambut
Aksesoris yang satu ini bisa menunjangpenampilan anda bila anda bisa memadu-madankan dengan pakaian yang anda pakai. Karet rambut bisa membuat anda tampil beda seperti biasanya. Aksesoris ini merupakan pilihan tepat bila anda ingin tampil rapi dan cepat. Anda bisa bergaya dengan model rambut ekor kuda yang tinggi untuk di kantor, atau dengan mengikatnya lebih rendah dan mencocokkan dengan karet rambut yang dipakai.
Anda bisa memilih warna yang soft atau polos untuk tampil sehari-hari atau lagi dikantor, anda juga bisa menambahkan manik-manik maupun pita warna-warni bila anda lagi hangout sama teman-teman anda.

Salah satu aksesoris diatas merupakan barang yang wajib dimiliki untuk musim panas kali ini.

No comments:

Post a Comment